Thursday, February 7, 2013

Pengenalan Autocad

PENGENALAN AUTOCAD

Di postingan perdana kali ini saya akan memberi tahukan kepada anda sekalian khususnya yang baru saja ingin belajar menggunakan perangkat lunak dari Autodesk yaitu “AUTOCAD”. Pada tutorial yang ingin saya sampaikan. Saya menggunakan jenis “Autocad 2012”.
Autocad adalah sebuah perangkat lunak pengolah grafis dalam bentuk dua dimensi ataupun tiga dimensi yang dapat diaplikasikan untuk membuat desain suatu produk, peralatan, konstruksi bangunan, dan lain sebagainya sehingga nantinya kita dapat merealisasikan bentuk yang telah dibuat.
Berikut adalah tampilan user interface dari AUTOCAD 2012.



Pada awalnya mungkin anda belum terbiasa dengan tampilan Autocad 2012 ini, dikarenakan anda biasa memakai Autocad versi sebelumnya. Tapi tenang saja, anda tak perlu khawatir atau bingung, Autocad versi 2012 ini pangguanaan, command, dan yang lainnya masih sama dengan Autocad versi sebelumnya. Namun hanya di tambahkan sedikit fasilitas pendukungnya saja. Fasilias baru yang ditampilkan bukanlah hal yang merepotkan, justru merupakan alat yang lebih membantu dan menjadikan nyaman bagi penggunanya. Yang jelas, salah satu tujuan perubahan workspacenya adalah untuk meningkatkan efisiensi waktu kerja anda dalam penggunaannya.





No comments:

Post a Comment